Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan, Lantik 263 PNS

Pemerintahan703 Dilihat

BeTimes.id-Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan mengambil sumpah janji sekaligus melantik 263 Pegawai Negeri Sipil (PNS) hasil seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi tahun 2021 di Aula KH Noer Ali, Kantor Bupati Bekasi, Kamis (1/12).

Pj Bupati Bekasi, Dani Ramdan berpesan kepada para PNS yang baru dilantik agar selalu memberi bukan menerima, apalagi meminta, karena merupakan pelayan masyarakat. Kemudian mesukseskan diri, karena PNS ini berjenjang, dan harus menjadi pelari marathon bukan sprinter, karena perjalanan mereka akan panjang jadi diharapkan dapat lebih sabar dan tekun,” ujarnya.

Sebagai pemimpin daerah, Dani Ramdan berharap agar para PNS yang baru saja diambil sumpah dan janjinya, sebagian besar berasal dari generasi milenial tersebut, untuk dapat membawa angin perubahan di Kabupaten Bekasi. Dan menekankan, agar para PNS terus menggali potensi untuk melahirkan inovasi-inovasi, khususnya yang berkaitan dengan pelayanan kepada publik dengan memanfaatkan kemajuan teknologi.“Sisi dari generasi milenial ini, selain sifat kritis dan independen juga penguasaan teknologi digital. Mereka itu digital notice. Jadi sebagai notice, saya berharap mereka mampu memanfaatkan kemajuan digital dalam setiap pekerjaannya,” katanya.

Memasuki dunia baru, kata Dani Ramdan, banyak sekali tantangan dan godaan yang bisa mencoreng integritas. “Integritas sebagai benteng atau fondasi dari profesi kita, itu harus dijaga, karena para PNS ini akan memasuki sebuah lingkungan baru yang penuh godaan dan tantangan,” ucapnya.

Dani berharap lahirnya generasi baru di Kabupaten Bekasi yang lebih profesional, lebih kompeten dan berintegritas. “Semoga mereka semua selamat dan sukses menjalankan tugas sebagai PNS di Lingkungan Pemerintahan Kabupaten Bekasi,” ujarnya. (*/hem)

Komentar