Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan Lantik 16 Pejabat Eselon II B

Pemerintahan611 Dilihat

Para pejabat yang dilantik

BeTimes.id-Setelah hampir lima bulan hasil open bidding diumumkan, Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan baru melantik dan mengambil sumpah 16 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di Aula KH. Noer Alie, Gedung Bupati Bekasi, Cikarang Pusat, Selasa (14/3).

Pelantikan tersebut mengacu kepada Surat Menteri Dalam Negeri Nomor : 100.2.2.6/1450/SJ tanggal 10 Maret 2023 tentang dan Surat Keputusan Bupati Bekasi Nomor KP.03.03/Kep.320-BKPSDM/2023 tanggal 13 Maret 2023, tentang Persetujuan Pengangkatan dan Pelantikan Pejabat Pimpinan Tinggi Pra

Ke-16 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (eselon IIB) tersebut diharapkan mampu mengakselerasi penyerapan anggaran, percepatan pembangunan dan melahirkan solusi dari program kerja yang sedang dilaksanakan.

“Penyerapan anggaran harus segera ditingkatkan, khususnya proyek-proyek yang tender ini harus dikawal betul, jangan sampai terlambat seperti tahun lalu, agar realisasi anggaran bisa lebih cepat, dan dampaknya bisa dirasakan masyarakat, seperti pembangunan infrastruktur jalan, masalah sampah, pendidikan, kesehatan, pasar, lingkungan dan sebagainya,” ungkapnya usai melantik.

Terkait pengisian jabatan Eselon III dan IV, Dani mengatakan, prosesnya tinggal menunggu persetujuan Kementerian Dalam Negeri. Secara prinsip Pemkab Bekasi membutuhkan para pejabat yang memiliki kompetensi dan berintegritas serta dapat dipercaya dalam menjalankan tugas.

“Jadi bagaimana membangun kepercayaan. Pada saat seleksi, wawancara, perjalanan menuju pelantikan ini dan seterusnya, itu akan menjadi kunci,” ungkapnya.

Dani berpesan agar para pejabat, selalu menegakkan aturan dan prinsip-prinsip manajemen kepegawaian yang baik dan benar. “Untuk itu harus ada perjuangan,tantangan, yang penting bagaimana kita tetap teguh, berpegang lurus, pada norma-norma itu, dan prinsip-prinsip yang telah digariskan,” terangnya.

Berikut ini 16 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang dilantik pada 14 Maret 2023 di lingkungan Pemkab Bekasi.

  1. Imam Faturochman, S.T., M.Si sebagai Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi.
  2. dr. H. Alamsyah, M.Kes. sebagai Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi.
  3. H. Nurchaidir, S.T., M.M. sebagai Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Bekasi.
  4. Kustanto Dwi Purnomo, S.T., M.M sebagai Kepala Dinas Perindustrian Kabupaten Bekasi.
  5. Gatot Purnomo S.T., M.M sebagai Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten Bekasi.
  6. Iman Nugraha, S.T, M.Si sebagai Kepala Dinas Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bekasi.
  7. Drs. Iman Santoso, M.M sebagai Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Bekasi.
  8. Drs. Yan Yan Akhmad Kurnia sebagai Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Kabupaten Bekasi.
  9. Syafri Donny Sirait, AP., S.H., M.Si sebagai Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bekasi.
  10. Dr. Firzawati, S.Si, Apt, M.KM sebagai Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Bekasi.
  11. Benny Sugiarto Prawiro, S.T, M.Si sebagai Kepala Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang Kabupaten Bekasi.
  12. Drs. Dwy Sigit Andrian, M.M sebagai Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Kabupaten Bekasi.
  13. Drs. Surya Wijaya, M.M sebagai Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Bekasi.
  14. dr. Arief Kurnia, MARS sebagai Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Bekasi.
  15. Dr. Iis Sandra Yanti, S.STP, M.Si sebagai Staf Ahli Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Pemkab Bekasi.
  16. Agus Budiono, S.STP, M.Tr.I.P. sebagai Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Pemkab Bekasi. (***)

Komentar