BeTimes.id-Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kabupaten Bekasi meriahkan program Ramadhan Sregep (Satukan Ritme Gebyar Pelayanan) di Halaman Masjid Al-Ittihad Kelurahan Kebalen, Kecamatan Babelan, Rabu (5/4).
Acara yang digelar Bagian Kesra Setda Kabupaten Bekasi itu dipadukan dengan program Safari Ramadhan Pj Bupati Bekasi, Dani Ramdan di wilayah utara Kabupaten Bekasi.
Pengelola Program KPA Kabupaten Bekasi, Shandi Ismail mengatakan, Gerai KPA Kabupaten Bekasi untuk mensosialisasikan pentingnya mencegah penularan HIV/AIDS. “Selama ini penyakit HIV/AIDS yang diketahui masyarakat melekat kepada orang-orang yang tidak baik. Padahal tidak semua begitu, sehingga perlu membuka sosialisasi kepada masyarakat,” terangnya.
Shandi menjelaskan, penularan penyakit HIV/AIDS, bisa mengenai seluruh kalangan, termasuk ibu rumah tangga dan bayi. Bahkan rata-rata di usia produktif mulai usia 20 sampai 40 tahun.
“Karena itu, perlu diberikan informasi yang akurat dan terpercaya serta mengkampanyekan stigma dari diskriminasi,” terangnya.
Dikatakan, cara mencegah penularan HIV/AIDS, dengan menghindari seks bebas, bersikap saling setia dengan pasangan, dan menghindari narkoba. Upaya pencegahan dilakukan dengan penyuluhan kepada masyarakat.
“Silahkan bila mau konsultasi terkait HIV/AIDS, bisa datang di RSUD Kabupaten Bekasi, di Puskesmas Tarumajaya, Puskesmas Cibarusah serta Puskesmas Mekarmukti,” katanya.
Ia mengimbau kepada masyarakat, ketika ada yang terindikasi terkena penyakit HIV/AIDS agar tidak panik dan tidak didiskriminasi, karena mereka punya hak yang sama dalam pekerjaan dan dalam bersosialisasi. (***)
Komentar