Kluivert Ingatkan Kalau Mau Menang Harus Percaya Diri Kuasai Bola

Olahraga19 Dilihat

BeTimes.id–Pelatih kepala timnas Indonesia untuk menggantikan Shin Tae-yong, Patrick Kluivert mengutip legenda Belanda, Johan Cruyff, pada konferensi pers pertama sebagai Timnas Indonesia. Skuad Garuda harus percaya diri menguasai bola.

Gaya bermain menjadi pembahasan dalam konferensi pers pertama Kluivert di salah satu hotel di Senayan, Jakarta, Minggu (12/1).
Dalam empat laga sisa di Kualifikasi Piala Dunia 2026 babak ketiga, Indonesia masih menyisakan empat laga.

Indonesia akan melawan Australia, Bahrain, China dan Jepang. Indonesia akan melawan Australia pada 20 Maret 2025, menjadi laga perdana Kluivert bersama Indonesia.

Bersama STY, panggilan singkat Shin Tae-yong, Indonesia lebih sering bermain menunggu bola, mengandalkan serangan balik. Kluivert mengaku lebih suka memperagakan sepakbola yang atraktif dan menyerang.

Di Belanda, lanjut Kluivert pernah ada Cruyff. Dia merupakan pelatih yang memberi pengaruh sepakbola dengan gaya bermain total football.

Tim Merah-Putih, lanjut Kluivert mengutip pernyataan Cruff, harus lebih percaya diri menguasai bola agar mempunyai lebih banyak untuk mencetak gol.

“Kalau mau menang, ya kita harus mencetak gol. Tapi, kita juga harus menghormati negara lain, kualitas negara lain,” kata Kluivert di Senayan, Jakarta.

“Tapi, anda harus, posisi awal anda harus respek pada kualitas anda sendiri yang anda miliki di dalam tim, dan mengambil keuntungan dari kekuatan yang anda punya dalam tim.”

“Jelas, sangat penting memiliki tiga bek, empat bek, atau lima bek yang bagus. Tapi yang terpenting adalah kepercayaan diri saat menguasai bola. Karena saya suka menguasai bola. Dan Johan Cruyff bilang anda tak akan bisa mencetak gol kalau tak menguasai bola,” kata Kluivert menambahkan.

Lebih lanjut, Kluivert membeberkan alasan PSSI memilihnya menjadi pelatih kepala timnas Indonesia untuk menggantikan Shin Tae-yong.

Patrick Kluivert diumumkan sebagai pelatih timnas Indonesia pada Rabu (8/1).

Pelatih asal Belanda itu dikontrak dua tahun dengan opsi perpanjangan kontrak.

Ia akan dibantu oleh Alex Pastoor dan Denny Landzaat sebagai asisten pelatih.

Selain itu ada dua asisten pelatih local.

Ternyata komunikasi dengan PSSI sudah terbangun sejak Piala Asia 2023.

“Saya ada di sana bersama manajer saya Soufian Asafiati.

“Selama pertandingan Indonesia, kami berbicara dengan ketua asosiasi sepak bola PSSI, Erick Thohir, dan kami terus berhubungan sejak saat itu,” kata Kluivert dilansir dari Voetbal Niuews.

Ia kemudian berterima kasih dengan pelatih Shin Tae-yong yang membuat timnas Indonesia memiliki peluang tampil di Piala Dunia 2026. (Ralian)

Komentar