BeTimes.id — Dalam menghadapi tantangan untuk memenuhi kebutuhan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas, khususnya untuk mendukung pertumbuhan di sektor industri yang kian berkembang.
Binus University hadir dengan menerapkan metode pendidikan yang sedikit berbeda di tingkat perguruan tinggi. Hal tersebut dikatakan Prof. Gatot Soepriyanto, S.E., Ak., M.Buss (Acc)., Ph.D., CA, CFE – Direktur Kampus BINUS.
“Dunia industri membutuhkan talenta yang tidak hanya kompeten secara akademis, tetapi juga memiliki soft skills, karakter unggul, serta kesiapan adaptif terhadap perubahan teknologi dan dinamika global,” kata Prof. Gatot Soepriyanto, di Kampus Binus Bekasi, Jalan Lingkar Boulevar Summarecon Bekasi, Marga Mulya, Bekasi Utara, Kota Bekasi, Selasa (15/4).
Binus University Bekasi menghadirkan pendekatan pembelajaran yang terintegrasi dengan kebutuhan industri. Sebagai bagian dan strategis bagi institusi pendidikan untuk berperan aktif dalam mencetak lulusan yang benar-benar siap menjawab kebutuhan tersebut.
“Pertama, kami menekankan bagi mahasiswa/mahasiswi kami untuk menempuh kurikulum materi secara penuh di 2,5 tahun pertama atau lima semester di kampus,” jelasnya.
Selanjutnya, bagi mahasiswa/mahasiswi diberi kesempatan dan didorong untuk menyiapkan diri menghadapi dunia luar dan terjun langsung dengan melakukan magang kerja selama 1 tahun atau 2 semester terakhir.
“Kita dorong mereka berada di luar kampus dengan menyentuh langsung dunia luar dan industri melalui link jaringan perusahaan yang bekerjasama dengan Binus,” katanya.
Komentar