Puskesmas Muaragembong Sandang Status Akreditasi Tingkat Paripurna Kemenkes RI

Pemerintahan608 Dilihat

BeTimes.id–Puskesmas Muaragembong di ujung utara Kabupaten Bekasi berhasil menyandang status akreditasi tingkat paripurna dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI).

Akreditasi paripurna merupakan predikat hasil penilaian tertinggi yang diberikan lembaga independen penyelenggara akreditasi kepada Puskesmas. 

Kepala Puskesmas Muaragembong, dr. Ridwan Meito Tomanyira mengatakan, status sebagai paripurna pada tahun 2023, akan terus memotivasi untuk berbenah dan berkomitmen dalam meningkatkan mutu pelayanan kesehatan.

“Harapan kami ke depannya baik staf maupun seluruh unsur yang terlibat di dalam Puskesmas, tetap mengedepankan mutu layanan, terutama mengenai tata kelola pelayanan, tata kelola keuangan, dan lain sebagainya,” ujarnya Kamis (14/03).

Ridwan menyebutkan, terdapat beberapa indikator penilaian akreditasi di antaranya berdasarkan fasilitas kesehatan serta standar dan mutu pelayanan yang berkesinambungan.

Komentar