GMKI Jakarta Gelar Mimbar Bebas dan Bagi-bagi Nasi Bungkus 

Peristiwa520 Dilihat

BeTimes.id- Badan Pen1gurus Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia Kristen Indonesia ( GMKI) Cabang Jakarta menggelar mimbar bebas dan membagikan nasi bungkus bagi warga di Jalan Salemba Raya, Jakarta Pusat, Rabu (20/2) sore. 

Dalam mimbar bebas tersebut, Ketua GMKI Cabang Jakarta Donny Manurung meminta agar Pemerintah Joko Widodo mempertimbangkan kenaikan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Pasalnya, di tengah pandemi virus corona atau covid-19  berdampak bagi kemampuan masyarakat untuk membayar BPJS Kesehatan.

“Akibat Covid-19 ini, banyak karyawan di PHK dan sektor UMKM  tidak berjalan selayaknya menjadi pertimbangan Pemerintah untuk menaikan BPJS Kesehatan, karena itu akan membebani masyarakat,” kata Donny.

Ketua GMKI Cabang Jakarta Donny Manurung membagikan nasi bungkus pembuka puasa. (foto:istimewa)

Donny mengatakan, dengan memperingati hari kebangkitan nasional ini memberikan “energy” bagi masyarakat dan pemerintah  akan pentingnya kebersamaan untuk pulih dari pandemi covid-19.

Donny mengatakan, pembahasan Undang-Undang Cipta Kerja atau omnibus law yang dilakukan pemerintah dan parlemen saat pandemi ini terjadi sangat disayangkan seluruh komponen masyarakat.

“Pembahasan Omnibus Law malah justru melemahkan dan cenderung mengabaikan hak-hak kaum pekerja apalangi pemerintah tidak bisa menjamin masyarakat yang di PHK akibat Covid-19.  Kami berharap pembahasan Omnibus Law dihentikan bila tidak bermanfaat bagi masyarakat, khususnya para buruh,”ujarnya.

Beberapa aktivis GMKI Jakarta dengan menggunakan masker membagi-bagikan makanan nasi bungkus pembuka puasa kepada warga sekitar yang lalu-lalang. Aksi itu mendapat apresiasi masyarakat sekitar. (Ralian)

Komentar