BeTimes.id-Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan menargetkan penurunan stunting di Kabupaten Bekasi sebesar 6 persen pada RPJMD 2017-2022.
Hal itu dikatakannya usai menghadiri acara Penilaian Kinerja Kabupaten/Kota dalam rangka pelaksanaan 8 aksi konvergensi penurunan stunting Tahun 2020-2021, tingkat Provinsi Jawa Barat, secara virtual di Command Center, Gedung Diskominfosantik Kabupaten Bekasi, Kamis (26/08).
Dengan adanya penilaian ini, menjadi evaluasi ke depannya. “Dinas-dinas bisa mengetahui mana yang masih kurang baik, mana yang harus diperbaiki, dan program lintas sektornya, agar ke depannya stunting di daerah ini menurun,” tambahnya.
Dikatakan, masih ada beberapa data yang kurang lengkap dalam penilaian stunting di Kabupaten Bekasi, sehingga pihaknya akan melengkapi data, sehingga hasilnya bisa komprehensif. “Dalam penilaian stunting di Kabupaten Bekasi, beberapa sudah menunjukkan hasil kinerja yang baik, namun ada beberapa yang datanya kurang lengkap, nanti kita akan lengkapi agar menunjukkan hasil yang komprehensif,” ujar Dani. (adv)
Komentar